Sebagai seorang yang terbiasa dalam dunia programming, tentunya kalian tak asing dengan simbol flowchart yang kalian temuui. Flowchart tentu begitu familiar dalam kehidupan, terlebih bagi temen-temen yang telah memasuki dunia kerja. Flowchart yang sering kalian lihat mungkin hanya dalam struktur organisasi suatu perusahaan atau tempat kalian sekolah dan kuliah. Namun tahukah, sebetulnya simbol-simbol dari flowchart tersebut memiliki arti khusus.
Ya, kali ini LogikaTekno akan membahas flowchart yang sering kalian temui dalam kehidupan sehari-hari. Kita mulai mengupas tentang simbol-simbol flowchart ini dari pengertian, jenis-jenis dan simbol beserta artinya. Perlu di garis bawahi kita disini membahas simbol flowchart dalam konteks pemrograman.
Pengertian
Flowchart adalah bagan alir yang menunjukkan alur program suatu prosedur.
Jenis - jenis Flowchart
- Flowchart Sistem
- Flowchart Dokumen
- Flowchart Proses
- Flowchart Program
- Flowchart Skematik
A. Flowchart System
Bagan yang menunjukkan arus keseluruhan dari sistem. Dalam bagan ini Prsosedurnya dijelaskan secara terurut.
B. Flowchart Dokumen
Flowchart Dokumen atau yang biasa disebut form document ini merupakan flow dari formulir-formulir yang dibuat dalam bagan.
C. Flowchart Proses
Bagan ini merupakan flow yang banyak dipakai dalam dunia industri karena merujuk pada alur proses yang ada. Selain itu, akan lebih bermanfaat dalam analisa suatu sistem kerja.
D. Flowchart Program
Flowchart ini merupakan bagan yang menjelaskan rancangan program secara mendetail. Dalam Flowchart Program terbagi menjadi 2, yaitu Program Logic dan Detail Computer. Untuk hal ini kita akan bahas dipostingan lain.
E. Flowchart Skematik
Dalam bagan skematik sebetulnya hampir mirip dengan Flowchart System, namun yang menjadi pembeda adalah selain menggunakan simbol flowchart namun bisa ditambahkan dengan gambar grafis lainnya yang menunjang flow suatu prosedur program.
Simbol - simbol Flowchart dan Artinya
fahmilatiefmunir.blogspot.co.id |
Semoga dengan adanya pembahasan mengenai simbol-simbol flowchart, pengertian dan jenis-jenisnya ini, temen-temen semua menjadi tahu dan tak kebingungan lagi dalam menentukan sebuah flow dalam membuat flowchart suatu program. Tambahin kalo ada yang kurang yah guys di komentar?!
Salam Logitek :)
2 comments
Click here for commentsini nh mesti tau dasar2 ini ya kalo emang pengen berkecimpung di programming
ReplySimbol display itu masudnya apa ya?
ReplyConversionConversion EmoticonEmoticon